Bahasa Indonesia adalah salah
satu bahasa yang bisa dibilang mudah untuk dipelajari namun sulit, ataupun sulit tapi sebenarnya
mudah. Kadang kita sering mendengar
penggunaan kaliimat, “Bang, jangan pakai es batu”, atau dikesempatan yang lain
kita mungkin juga pernah mendengar, “Bang, Batu Es nya dipisahin ya”.
Persoalan ini sepertinya sederhana, namun acapkali saya sendiri tidak bisa membedakan mana penggunaan kata yang tepat. Menurut saya misalkan kita menggunakan kalimat Es Batu, berarti Batu tersebut termasuk kedalam kelompok Es, begitupun sebaliknya Batu Es, berarti Es tersebut termasuk dalam kelompok Batu. Tulisan ini bukan bermaksud untuk membuat yang membacanya menjadi bingung ataupun menimbulkan pertanyaan baru, namun penulis ingin memberikan argumentasi sesuai dengan penggunaan ranah bahasa Indonesia yang benar.
Mari kita sedikit membandingkan dengan bahasa asing, dalam hal ini penulis akan menggunakan bahasa Inggris. “Ice Cube”, mempunyai arti Es Batu, jika Batu Es maka diartikan “Ice Rocks”, menurut saya kata “Rocks” mempunyai arti Batu-batuan yang sifatnya keras seperti batu tanah atau batu besar, dan “Cube” mempunyai arti Kotak seperti kubus atau dadu yang sifatnya kecil-kecil.
Dari analisa diatas saya mempunyai kesimpulan jika penggunaan kalimat “Es Batu” dan “Batu Es”, mempunyai arti yang sama yaitu sama-sama mempunyai sifat yang dapat mendinginkan atau membuat dingin, namun digunakan pada objek yang berbeda, Es Batu digunakan pada Es yang sudah dipecah atau dikecil-kecilkan, sedangkan Batu Es digunakan apabila si Es tersebut masih berbentuk utuh dan besar, artinya Es tersebut belum dipecah menjadi kecil-kecil.
Widi Apriyadi
18110485
3KA22
0 komentar:
Posting Komentar